Berburu Wisata Kuliner di Bandung

Wisata Kuliner di Bandung – Sudah tak asing lagi jika banyak orang yang ingin datang untuk berwisata di kota Kembang ini. Selain wisata alam, kota dan surga belanjanya yang menarik perhatian. Wisata Kuliner di Bandung juga mampu mendatangkan orang yang sengaja datang untuk bisa menikmati berbagai kuliner khas kota parahyangan ini.

Bandung surganya kuliner, banyak sekali makanan khas juga tempat makan unik yang menawarkan pengalaman tak terlupakan sehinggan anda selalu merasa ketagihan dan ingin lagi untuk datang ke sana.

Berikut ini adalah tempat-tempat yang tak boleh dilewati saat anda berkuliner di kota Bandung.

1. Punclut Bandung

Punclut atau Puncak Ciumbuleuit ini adalah wisata kuliner favorit karena disini bukan hanya bisa mencicipi kuliner enak, anda juga bisa menikmati pemandangan kota Bandung dari ketinggian. Menu makanan disini beragam namun sebagian besar adalah makanan khas atau tradisional seperti ikan bakar, pete goreng, tahu goreng, tempe goreng, serta tak ketinggalan nasi merahnya yang menjadi ciri khas. Untuk minumannya ada Bandrek, minuman khas sunda yang terbuat dari jahe dan gula merah.

Selengkapnya di Enaknya Kuliner Punclut Bandung

2. Paskal Food Market

Paskal Food Market, tempat asyik untuk kuliner sekaligus nongkrong di Bandung. Tempat ini salah satu tempat kuliner yang sangat terkenal di Bandung. Tak kurang dari 1001 menu tersedia di sini dengan tata ruang yang rapi. Paskal Food Market hadir dengan konsep ruangan terbuka dengan lebih dari 50 stand menyediakan berbagai makanan mulai dari Chinese food, Japanese food, masakan khas nusantara seperti empal gentong, bakso, dan masih banyak lainnya.

Selengkapnya di Belanja Oleh-Oleh Khas Bandung Mengasyikan di Paskal Food Market

3. Warung Nasi Bu Imas

Warung Bu Imas berdiri sejak tahun 1980-an sampai sekarang. Warung bu imas juga mempunyai pilihan aneka menu mulai dari pepes teri, pepes ikan, ayam bakar, ayam goreng, telur dadar, dan masih banyak lagi. Menu yang paling banyak diburu dan jadi salah satu favorit pengunjung tak lain adalah ayam goreng sambal dadak dan karedok leunca ditambah dengan sambelnya yang tentu saja enak. Jangan khawatir mahal dengan makanannya karena harga makanan di warung bu imas murah meriah.

4. Nasi Kalong Bandung

Kuliner nasi kalong berbeda dengan yang lain. Salah satu pembedanya adalah nasi yang biasanya berwarna putih, tapi disini nasinya berwarna hitam keunguan. Jangan khawatir soal rasa, karena tentu saja enak. Selain nasi kalong, ada juga nasi merah dan berbagai menu lainnya seperti ayam, ikan, seafood, sayur tumis buncis dll. sesuai dengan namanya kalong atau kelelawar maka tempat makan ini buka pada malam hari saja dari jam 19.00 – 03.00 Wib.

Nah, itulah beberapa rekomendasi wisata kuliner di Bandung yang wajib anda coba saat berpelancong ke sana.

4/5 - (4 votes)

Translator

Our Contact Center

Kantor Pusat : 
Komplek GBA 1 Blok i No. 46 Bojongsoang, Kab. Bandung 40288

Tel. (+62 22) 87511636
CS1 Call/WA : +62 81 223344 117
CS2 Call/WA : +62 856 2006007
CS3 Call/WA : +62 856 2006008

Telegram : +62 8562006008
Line ID : frestour DM : @frestour
email : info@tourbandung.sites.id
email : info@frestour.com

Histats

Rekening Bank

AN. PT. FRES INDONESIA WISATA

ACC NO : 0868 909806
SWIFT CODE : CENAIDJA

ACC NO : 131.0000.909806
SWIFT CODE : BMRIIDJA

Facebook Fanspage